Banner Ad

Text Ad

09 September 2008

Latihan menyegarkan otak

Tertawa dapat mempengaruhi pikiran dan memompa darah ke otak sehingga fresh kembali. Jika kita dihadapkan pada sebuah keadaan yg mengharuskan kita duduk diam selama 20 menit atau lebih, kita akan merasa lelah/bosan. Saat itulah kita membutuhkan cuci otak untuk menyegarkan diri.

Hal yang pertama kita lakukan saat bosan atau mengantuk adalah menguap. Saat kita menguap, kita menggerakkan rahang, bukan tangan kita. Ini terjadi karena otot rahang adalah bagian termudah yang dapat dirangsang oleh otak untuk mendapatkan energi tambahan.

Dengan menguap, maka kebutuhan oksigen ke otak akan terpenuhi. Jadi jangan malu untuk menguap dihadapan orang banyak. Manusia akan otomatis terus menguap hingga kebutuhan oksigen ke otak terpenuhi. Menahan gerakan menguap tdk banyak membantu, karena otak akan terus-menerus mengirim pesan akan kebutuhannya.

Dengan menggerakkan otot mulai dari ujung jari kaki hingga kepala lalu relaks, menarik nafas dan menghembuskannya kembali akan membuat sbb:
1.Aliran darah kembali lancar
2.Memperlancar sirkulasi energi tubuh
3.Meningkatkan kandungan oksigen dlm tubuh
4.Memberikantenaga pada otak

Bagaimana melatihnya? Letakkan segelas air dan alat2 tulis diatas meja (pensil, sehelai kertas)Duduklah pada sebuah kursi bersandaran yg nyaman bagi punggung, kemudian jejakkan kaki dilantai Rapatkan kedua lutut dan kaki dan tegakkan punggung anda sejajar dengan sandaran kursi. Tempatkan lengan serapat mungkin di sisi tubuh dan pegang erat pinggiran kursi Hitung sampai 10 detik dan relaks Tarik nafas dalam-dalam kemudian keluarkan pelan2. Minumlah air yg terletak di hadapan anda, cukup steguk saja jangan terlalu banyak.

Raihlah pensil dan kertas. Gunakan tangan yg tidak biasa anda pakai untuk menulis, umpamanya menulis dengan tangan kiri. Cobalah tulis nama anda. Setelah berhasil, anda dapat menghabiskan sisa air minum tadi. Segelas air membuat tubuh dan otak dapat bekerja dengan maksimal. Lalu apa gunanya kita menulis dengan tangan kiri?. Ingat penggunaan otak kiri dan otak kanan?

Otak kiri dan otak kanan mempunyai hubungan yg erat dengan kemampuan menulis. Belum diketahui secara jelas, mengapa otak kiri kita yg mengendalikan tangan kanan untuk menulis. Jika kita kidal, maka otak kanan yg mengendalikan tangan kiri untuk menulis. Dengan menggunakan tangan yg tdk biasa dipakai menulis, maka otak akan terkejut dan berusaha mengendalikan situasi.

Hasilnya, bila digabungkan dengan kegiatan lainnya, kita dapat mengubah kebosanan. Otak kita tetap terjaga saat sedang rapat atau belajar. Pertanyaan untuk diingat adalah: "Apa yang harus saya lakukan bila anak saya merasa bosan disekolah?" Bila anak anda merasa terus-menerus mengalami kebosanan di sekolah yg dapat membuat mereka kecewa, marah, tertekan, merasa lelah, mungkin disebabkan karena mereka tdk mendapatkan tantangan terhadap kreativitas dan kemampuan dirinya. Orangtua perlu mengetahui kecerdasan majemuk anak2nya. Mungkin kelebihan anak2 yg dimilikinya sejak lahir tdk tersalur dengan baik.